Sambutan Kepala UPTD Pendidikan Dasar Kecamatan Blimbing
Assalumalaikum Wr.Wb.
Salam Sejahtera buat kita semua. Syukur Alhamdulillah, segala puji bagi Allah Subhanahu Wata’ala yang senantiasa melimpahkan Rahmat dan karunia-Nya.
Sebagaimana kita ketahui ilmu dan teknologi telah berkembang demikian cepat, sehingga telah banyak membantu manusia dalam mempermudah di hampir semua kegiatannya. Termasuk dalam hal ini kemajuan dibidang teknologi informasi dan komunikasi. Kemajuan bidang teknologi informasi dan komunikasi tersebut apabila tidak kita respon dengan baik, maka kemudahan yang ditawarkannya akan sia - sia bahkan akan sebaliknya membuat kita ketinggalan jauh dibelakang dibanding dengan daerah lainnya. Kemajuan bidang teknologi informasi dan komunikasi tersebut akan sangat bermanfaat bagi dunia kependidikan, terutama berkaitan dengan perencanaan pembangunan pendidikan.
Arti penting dari kehadiran suatu Website tidak hanya sebatas pada proses registrasi pada Instansi Pemerintah, namun lebih daripada itu diharapkan dapat mengembangkan komunikasi timbal balik sehingga akan diperoleh komunikasi yang berkesinambungan dengan akses yang cepat terutama yang berkaitan dengan data keadaan sekolah yang ada di lingkungan Dinas Pendidikan Kota Malang, karena kedepannya dengan dukungan semua pihak, Dinas Pendidikan akan menerapkan Jaringan Sistem Informasi Sekolah yang berbasis web dengan teknologi internet. Dengan penggunaan teknologi internet diharapkan akan diperoleh data yang selain berguna sebagai sumber informasi, juga dapat dipakai dalam perumusan kebijakan. Berkaitan dengan hal tersebut data memiliki peran sebagai: a) perumusan kebijakan, dan b) indikator keberhasilan kebijakan yang dicapai.
Atas nama Dinas Pendidikan Kota Malang menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada pihak-pihak yang terlibat langsung maupun tidak langsung atas terealisasinya Website UPTD Pendidikan Dasar Kecamatan Blimbing.
Harapan ke depan kiranya sistem dan perangkat Website yang telah dioperasikan senantiasa dipergunakan untuk kebutuhan pembangunan dibidang pendidikan di Kota Malang pada umumnya dan di wilayah UPTD Pendidikan Dasar Kecamatan Blimbing pada khususnya
Sekian dan Terima Kasih
Friday, January 25, 2008
Subscribe to:
Posts (Atom)